Sabtu, 05 Juni 2010

Berbagi Pengetahuan

Ada berbagai macam alasan yang menyebutkan kenapa knowledge penting untuk dapat di-share ke dalam setiap elemen suatu perusahaan. Penyebaran knowledge dapat mempersingkat waktu dalam memasarkan produk baru melalui proses yang dilakukan oleh grup pengembang.

Penyebaran knowledge juga penting bagi masing-masing individu. Hal ini disebabkan untuk memastikan dan mengetahui siapa saja yang memiliki informasi yang pasti. Hal ini akan memberikan damapak yang positif bagi perusahaan, dimana masing-masing individu akan berpandangan bahwa mereka memberikan konrtribusi bagi perusahaan.

Dalam penyebaran knowledge, dibutuhkan pula adanya trust atau unsur kepercayaan dikarenakan sebagai dasar untuk melakukan monitor atau verifikasi terhadap setiap informasi yang ada pada suatu perusahaan. Dan trust memiliki peran yang penting dalam penyebaran knowledge yaitu sebagai sesuatu yang harus pertama kali dimiliki dan sebagai konsekuensi dari knowledge tersebut.
Trust dapat dilakukan diantara orang-orang yang terlibat dalam penyebaran knowledge. Sangat sulit dalam menggambarkan trust tersebut beroperasi diantara grup atau organisasi dikarenakan informasi yang sulit untuk dikontrol kemungkinan akan menimbulkan sebuah pesaing baru di masa yang akan datang.

Trust dapat mempengaruhi penyebaran knowledge secara langsung maupun tidak langsung. Trust dapat dilakukan melalui penyebaran knowledge untuk memberikan dampak peforma dari suatu organisasi. Ketika trust tersebut telah timbul, maka setiap orang dengan sendirinya akan mau terlibat dalam menyebarkan knowledge yang berguna bagi kelangsungan perusahaan.

Sangat penting bagi beberapa grup yang ada di perusahaan untuk dapat saling percaya satu sama lain. Salah satu cara yang dilakukan adalah menyebarkan knowledge secara transparan dan dapat diketahui secara luas oleh masing-masing elemen dalam perusahaan yang terlibat. Komunikasi yang dilakukan secara terbuka dan informasi yang diberikan sudah jelas dapat membuka jalan untuk mewujudkan kepercayaan dalam penyebaran knowledge itu sendiri. Gosip merupakan bentuk dari penyebaran knowledge dan tidak selalu mencerminkan apa yang ingin disampaikan oleh si pembicara, melainkan apa yang ingin didengarkan oleh pendengar. Dalam relasi yang ada pada perusahaan unsur kepercayaan merupakan cara untuk penerimaan knowledge.

Trust dapat dihubungkan langsung pada berbagai macam sikap dan tingkah laku atau pun pada kualitas dari suatu hubungan. Beberapa peneliti menghubungkan trust dengan hasil dari penyebaran knowledge dapat meningkatkan performa dari suatu grup dan meningkatkan pendapatan. Maka hubungan antara trust dengan kualitas dari suatu relasi perusahaan dapat memberikan dampak pada perusahaan yaitu dapat lebih kompetitif dalam menghadapi persaingan.

Apabila seseorang lebih senang untuk beralih ke orang yang lain dibandingkan mendokumentasikan sebuah informasi, maka akan dapat dilihat seberapa besar hubungan antara sebuah relasi dengan penyebaran knowledge. Suatu relasi sangat penting untuk dapat memperoleh informasi, bagaimana cara pengerjaan suatu tugas pekerjaan dan bagaimana penyelesaian dalam memecahkan suatu permasalahan yang kompleks.

Untuk memaksimalkan knowledge, digunakan dalam lingkungan praktis yang berbeda, hal ini disesuaikan dengan kegunaan dari masing-masing sektor. Dalam menggunakan knowledge, diperlukan suatu pembelajaran yang berkelanjutan sehingga proses pembaharuan knowledge dapat berlangsung dengan baik dan penggunaan knowledge tersebut dapat disesuaikan dengan kondisi perusahaan sekarang. Untuk dapat memaksimalkannya perlunya struktur knowledge yang didukung dengan kompetensi yang ada pada perusahaan tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar